Diperiksa Polisi 2,5 Jam, Tasyi Athasyia Klarifikasi Masalah dengan Eks Karyawan

Diperiksa Polisi 2,5 Jam, Tasyi Athasyia Klarifikasi Masalah dengan Eks Karyawan

Sabtu, 22 Juli 2023 – 10:35 WIB

JAKARTA – Tasyi Athasyia mengambil langkah tegas untuk sejumlah akun media sosial yang dinilai telah mencemarkan nama baiknya. Didampingi oleh sang suami Syech Zaki Alatas, Tasyi mendatangi Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan.

Baca Juga :


Viral Pria Berbadan Gemuk Pakai Seragam Militer Lengkap, Polisi Buka Suara

Akun-akun media sosial yang dilaporkan oleh Tasyi itu dianggap telah memicu fitnah dan memanaskan keadaan dalam masalah perseteruannya dengan sang mantan karyawan. Scroll untuk info selengkapnya.

Influencer itu diperiksa sekitar 2,5 jam dan diberikan sekitar 20 pertanyaan oleh tim penyidik. Pihak Tasyi Athasyia juga telah menyerahkan sejumlah barang bukti kepada polisi untuk memperkuat laporannya.

Baca Juga :


Merasa Dirugikan, Virgoun Diam-diam Laporkan Inara Rusli ke Polisi

“Agenda hari ini kita sudah melakukan klarifikasi ada hampir sekitar 20 pertanyaan dan ada juga beberapa bukti yang kita lampirkan, baik berupa capture dan ada juga dari flashdisk,” kata Sandy Arifin selaku kuasa hukum Tasyi Athasyia saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jumat 21 Juli 2023.

Baca Juga :


Saat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Jadi Fotografer Istri dan Irfan Urane Azis

Menurut Sandy Arifin, Tasyi Athasyia sudah membeberkan semua kebenaran dari masalahnya dengan mantan karyawannya.  Ia juga mengklarifikasi beberapa pemberitaan soal dirinya dan meluruskan fakta yang ada.

“Ya intinya kejadian-kejadian kebenaran dan semua yang disampaikan oleh Kak Tasyi dan mengklarifikasi apa berita itu benar atau salah, tadi itu sudah dicantumkan semua,” tutur Sandy Arifin.

Halaman Selanjutnya

Selain itu, Tasyi juga mau mencari kebenaran dari berbagai pemberitaan soal dirinya yang berhubungan dengan sang mantan karyawan, termasuk yang diklaim oleh orang-orang yang ia laporkan.



Source link

author

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *