Senin, 19 Juni 2023 – 14:28 WIB
JAKARTA – Desta dan Natasha Rizki kini akan bersama membesarkan ketiga anaknya meski sudah bercerai dan tidak tinggal bersama. Permohonan perceraian yang dilayangkan oleh Desta telah dikabulkan oleh majelis hakim di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Senin 19 Juni 2023.
Perceraian ini memang bukan keputusan yang mendadak antara Desta dan Natasha. Keduanya sudah lama bersepakat soal perpisahan ini, bahkan menyetujui pembagian hak asuh anak dan aset bersama.
Desta dan Natasha bahkan dikabarkan sudah tidak tinggal serumah lagi selama setahun belakangan ini karena sering bertengkar. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Setelah resmi bercerai, pihak kuasa hukum Natasha Rizki mengatakan bahwa belum diketahui di mana kliennya dan ketiga anaknya akan tinggal. Seperti diketahui, Desta dan Natasha punya dua rumah di Jakarta, yang salah satunya di kawasan Cipete baru dibeli tahun lalu.
“Masih belum tahu juga di mana, maksudnya nanti Caca di situ atau Desta di mana, itu belum tahu,” kata Dolly Siregar, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin 19 Juni 2023.
Natasha Rizki juga tidak keberatan dengan permohonan cerai yang dilayangkan oleh Desta. Oleh karena itu, proses sidang berjalan dengan lancar dan segera mencapai putusan akhir.