Pesawat Ditumpangi Prabowo Balik Lagi ke Aceh Akibat Cuaca Buruk

Pesawat Ditumpangi Prabowo Balik Lagi ke Aceh Akibat Cuaca Buruk

Selasa, 26 Desember 2023 – 22:37 WIB

Banda Aceh – Pesawat yang ditumpangi Prabowo Subianto dan rombongan, kembali melakukan pendaratan di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM), Banda Aceh, Provinsi Aceh. Itu karena cuaca buruk.

Baca Juga :


Tidak Fair Indonesia yang Harus Terima Semua Pengungsi Rohingya, Kata Prabowo Subianto

Sebelumnya, Prabowo dan rombongan take off pada pukul 16:00 WIB sore dari Bandara SIM menuju Jakarta setelah melakukan agenda safari politik di Banda Aceh, Selasa, 26 Desember 2023.

Juru Bicara Partai Aceh yang turut mendukung Prabowo di Pilpres 2024, Nurzahri, membenarkan pesawat sewaan milik Garuda Indonesia yang ditumpangi Prabowo balik lagi ke Bandara SIM.

Baca Juga :


Terpesona Gibran di Debat Cawapres, Sekelompok Anak Muda Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

“Benar. Beliau (Prabowo) sekarang sudah kembali ke Hotel Hermes. Tadi (take off) jam 4 lewat,” kata Nurzahri kepada wartawan.

Selama di Banda Aceh, Prabowo Subianto menghadiri undangan dari Presiden RI ke-6 yang juga Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), untuk memperingati 19 tahun tsunami, dan bertemu dengan tokoh masyarakat Aceh di Hotel Hermes, Banda Aceh.

Baca Juga :


Survei Indikator: Pasca Debat, Elektabilitas Ganjar-Mahfud Buntuti Prabowo-Gibran

Setelah kegiatan itu, Prabowo melakukan pertemuan dengan tim kampanye daerah (TKD) Aceh di salah satu warkop di Banda Aceh. Dari agenda Prabowo yang beredar, Menteri Pertahanan RI itu hanya 1 hari berada di Banda Aceh.

Prabowo Akan Bangun Politeknik Unggulan di Aceh: Pendidikan adalah Kunci dari Semuanya

Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto menyatakan telah menganggarkan dana guna membangun sekolah politeknik unggulan di Aceh.

img_title

VIVA.co.id

26 Desember 2023



Source link

author

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *