Neraca Perdagangan RI Juni 2023 Surplus US$3,45 Miliar, Ini Penyebabnya

Neraca Perdagangan RI Juni 2023 Surplus US$3,45 Miliar, Ini Penyebabnya

Senin, 17 Juli 2023 – 12:13 WIB

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, neraca perdagangan Indonesia pada Juni 2023 surplus sebesar US$3,45 miliar. Dengan demikian, neraca perdagangan RI surplus selama 38 bulan berturut-turut.

Baca Juga :


Singapura Jadi Tujuan Ekspor Terbesar Kedua Produk Perhiasan Indonesia, Ini Buktinya

Sekretaris Utama BPS, Atqo Mardiyanto mengatakan, surplus pada Juni 2023 meningkat tajam bila dibandingkan bulan sebelumnya. Meskipun, lebih rendah bila dibandingkan dengan bulan yang sama pada 2022.

“Pada Juni 2023 neraca perdagangan barang kembali mencatat surplus sebesar US$3,45 miliar. Namun, bisa dicatat penurunan impor jauh lebih dalam dibandingkan penurunan ekspor,” kata Atqo dalam konferensi pers, Senin, 17 Juli 2023.

Baca Juga :


Banyak Warga Tak Bisa Baca-Tulis, Milenial NTT Fokus Berantas Buta Aksara

Atqo menjelaskan, surplusnya neraca perdagangan RI itu ditopang oleh surplus komoditas non migas yang sebesar US$4,42 miliar. Penyumbangnya, yakni bahan bakar mineral, lemak dan minyak hewan nabati, serta besi dan baja.

Baca Juga :


Social Commerce TikTok Dinilai Ancam Eksistensi UMKM Lokal, Ini Alasannya

“Surplus perdagangan migas Juni 2023 jauh lebih tinggi dibanding bulan lalu, tetapi lebih rendah dengan Juni 2022,” jelasnya.

Komoditas Migas Alami Defisit

img_title



Source link

author

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *